Taman vertikal akhir-akhir ini banyak ditemukan, baik pada restoran, rumah, bahkan pada gedung tinggi. Cara bercocok tanam di lahan tegak ini dianggap sebagai solusi mengatasi keterbatasan lahan untuk penghijauan. Dengan taman vertikal, terbuka luas lahan baru untuk ditanami, karena bidang vertikal apa pun dapat dimanfaatkan.
Metode taman vertikal ini beragam. Awalnya, taman vertikal dianggap mahal karena harus menggunakan alat dan bahan khusus. Namun semakin lama banyak ditemukan cara simpel untuk menghijaukan bidang tegak pada bangunan.
Temukan berbagai desain taman vertikal berikut ini. Tidak selamanya taman vertikal terletak di luar rumah. Dengan pemilihan tanaman yang tepat, dinding di dalam rumah pun dapat menjadi lahan bagi taman vertikal.

Desain area Kolam Renang
Taman vertikal didesain di area kolam renang. Walaupun sudah ada rerumputan, penghuni memanfaatkan dinding dari batuan alam untuk taman vertikal. Tidak semua sisi dinding dimanfaatkan untuk tanaman. Hanya dua sisi bagian, lalu tanaman rambat dikaitkan di besi sebagai area tanam.
Anda juga dapat memanfaatkan seluruh dinding di area kolam berenang sebagai media untuk taman vertikal. Gunakan beragam jenis tanaman agar terlihat taman lebih rindang.

Desain area Semi Outdoor
Taman vertikal tidak harus selalu dibangun di luar rumah. Taman vertikal dapat didesain di area semi outdoor. Uniknya, taman vertikal bersebelahan langsung dengan area indoor, yaitu ruang keluarga dan dapur. Kaca transparan yang digunakan sebagai pembatas, membuat siapapun yang berada di dalam ruangan tetap bisa merasakan hijaunya tanaman di luar.
Desain area Fasad
Untuk Bangunan Komersil atau Gedung Kantor, anda dapat memanfaatkan taman vertical sebagai secondary skin pada fasad. Selain membuat bangunan tampak lebih hijau, taman vertikal yang diletakkan di area fasad juga mampu meredam panas matahari yang masuk ke dalam gedung. Desain ini juga dapat diaplikasikan untuk dinding fasad rumah.

Desain area Dinding Teras
Dinding Teras belakang rumah juga dapat anda manfaatkan sebagai area untuk taman vertikal. Dengan adanya tanaman di sekeliling dinding Teras belakang rumah akan memberikan suasana santai serasa di tengah kebun.