Dapur minimalis menjadi ruangan terpenting dalam rumah yang patut diperhatikan.
Meski ruangan di dapur terbatas, kita harus bisa mengatur dan mendesainnya supaya bisa terlihat apik karena keterbatasan ruangan bukanlah hal yang menjadi penghalang saat mendesain.
Dapur menjadi salah satu bagian rumah yang paling penting karena dari sinilah makanan yang kita konsumsi berasal.
Menjadi bagian rumah yang penting, dapur minimalis haruslah diperhatikan dari segi desainnya supaya nanti dapat lebih nyaman untuk memasak.
- Tentukan Tema
Hal yang pertama adalah tentukan tema dapur minimalis anda. Menentukan tema ini sangatlah penting karena tema akan menjadi pondasi dasar dari desain dapur minimalis.
Tema yang diambil dapat serupa dengan tema keseluruhan rumah. Misalkan saja jika rumah anda bergaya country, maka dapurnya bisa ala country dan jika rumah anda bergaya ala vintage, maka dapurnya bisa ala vintage. Baca artikel khusus kami mengenai Tema dapur ini yang artikelnya berjudul 10 Inspirasi tema dapur untuk dapur minimalis - Pilih Perpaduan Warna yang Tepat
Meski sudah ada tema yang ditentukan, tapi tetap saja usahakan pilih perpaduan warna yang tepat. Untuk dapur minimalis disarankan untuk tidak memilih banyak warna. Lebih baik warnanya yang senada. Dengan begitu ruangan akan terlihat lebih luas. Perpaduan warna ini meliputi warna kabinet dapur, perlengkapan dapur, hingga peralatan memasak. Jika warnanya tidak dipilih dengan tepat, maka konsep tema yang sudah ditentukan bisa berantakan. - Tempatkan Kabinet Hingga Menyatu dengan Langit-langit
Salah satu kunci utama untuk membuat dapur minimalis terlihat lebih luas adalah dengan menempatkan kabinet hingga menyatu pada langit-langit. Kabinet atau kitchen set adalah salah hal penting yang perlu anda perhatikan saat akan mendesain dapur minimalis. Pada dasarnya, kabinet adalah perabotan dapur yang memakan tempat paling banyak. Kabinet berfungsi sebagai rak penyimpanan utama supaya kita bisa mengorganisir berbagai alat dapur serta peralatan makan keluarga dengan rapi. Semakin besar kabinet, maka semakin besar ruang penyimpanan. Meski demikian, usahakan ukuran kabinet tidak terlalu besar karena anda memiliki dapur minimalis. Untuk mengatasinya, buat kabinet atas
memanjang ke atas hingga menyentuh langit-langit. Dengan begitu, kapasitas kabinet jadi lebih luas. - Manfaatkan Ruang Penyimpanan Serbaguna
Jika sudah ada kabinet, maka manfaatkanlah sebagai ruang penyimpanan serbaguna dengan baik. Dengan begitu,
perabotan dan peralatan dapur bisa muat masuk ke dalam kabinet. Dalam kabinet, buatlah rak-rak untuk menyimpan
piring dan gelas. Tambahkan juga gantungan tambahan di dalam rak penyimpanan untuk menggantung panci serta
wajan. Untuk dapur minimalis, usahakan sebisa mungkin semua peralatan dapur masuk ke dalam kabinet atau ruang
penyimpanan serbaguna sehingga tidak terlihat berantakan. - Pilih Perabotan yang Ramping atau Tidak Besar
Dapur yang minimalis wajib mengusahakan untuk memilih perabotan yang tidak terlalu besar. Misalkan saja pilih panci
atau wajan yang cukup untuk memasak 2-4 orang. Hal ini dikarenakan, jika perabotan terlalu besar, maka ruang
penyimpanan akan menjadi lebih sempit dan membutuhkan ruang ekstra untuk penyimpanan. Jadi selalu pilihlah
perabotan yang tidak terlalu besar. - Gunakan Dinding Sebagai Penyimpanan
Jika panci dan wajan tidak muat masuk ke dalam ruang penyimpanan, anda dapat menggunakan dinding sebagai tempat penyimpanan dengan memasang rel atau kaitan di dinding. Kuncinya jika menggunakan dinding sebagai penyimpanan, usahakan peralatan memasak tetap dalam keadaan bersih sehingga bagus dilihat.
Lebih bagus lagi kalau peralatan memasak seperti panci dan wajan disiapkan dengan warna yang seragam sehingga
terlihat lebih bagus lagi. Panci dan wajan yang seragam warnanya ini juga bisa menjadi penghias alias aksesoris dapur
yang menambah apik tampila dapur minimalis. - Hindari Mengoleksi Banyak Peralatan Dapur
Memiliki dapur minimalis membuat kita harus mengindari untuk mengoleksi peralatan dapur yang banyak. Hal ini dikarenakan tidak adanya ruang penyimpanan yang cukup. Jadi gunakan peralatan dapur seperlunya sehingga tidak menumpuk di dapur dan berakhir pada barang yang tidak berguna atau tidak pernah digunakan. Jika ingin memiliki peralatan dapur, pastikan yang multifungsi sehingga bisa digunakan untuk bermacam keperluan. - Penempatan Cahaya Harus Tepat
Salah satu kunci supaya tampilan dapur minimalis terlihat lebih luas adalah dengan menempatkan pencahayaan yang tepat. Dapur dengan jendela besar menghadap keluar akan memiliki pencahayaan yang bagus. Letakkan wastafel atau kompor tepat di bawah jendela supaya bisa mendapatkan pencahayaan yang tepat. Jika dapur tidak ada jendela, maka pasanglah beberapa lampu sebagai pencahayaan. Lampu dapur tidak hanya satu dan tidak hanya berada di langit-langit atap saja. Tambahkan lampu tepat di atas kompor dan juga di atas wastafel sehingga pencahayaan menjadi lebih tepat. - Beri Sentuhan Dekorasi
Dapur minimalis akan terlihat lebih cantik jika diberi sentuhan dekorasi. Pilihan dekorasi yang tepat untuk semua jenis
tema dapur minimalis adalah tanaman hijau dan bunga. Dengan menambahkan tanaman hijau dan bunga di dalam dapur, maka tampilannya akan semakin lebih asri dan menarik. Tak perlu menggunakan tanaman hijau dan bunga asli, Anda dapat memilih yang artificial alias tiruan atau plastik. Untuk wadah potnya, barulah dipilih yang sesuai dengan tema dapur minimalis. Selain tanaman hijau dan bunga, anda juga dapat mendekorasi dapur dengan menggunakan perabotan dapur yang terlihat unik. - Dapur Minimalis Tanpa Pintu
Salah satu trik untuk membuat dapur minimalis menjadi lebih luas adalah dengan tidak adanya pintu menuju dapur.
Memberikan sekat melalui pintu akan membuat ruangan dapur terasa lebih sempit. Dengan dapur tanpa pintu atau sekat, selain membuat ruangan jadi lebih lega, sirkulasi udara dari dapur juga menjadi lebih baik dan lebih segar.