Penampilan interior yang minimalis dan bersih memang disukai. Namun, ada kalanya hal itu membuat sebagian orang merasa ruangan terasa monoton dan membosankan. Namun tidak perlu khawatir, ada cara untuk membuat ruangan yang tadinya terlihat kosong menjadi lebih atraktif dan lebih berwarna, yaitu dengan menggunakan hiasan dinding.
Ada banyak jenis hiasan dinding yang dapat digunakan untuk mempercantik ruangan.

Ambalan
Ambalan dapat dianggap sebagai hiasan dinding yang fungsional. Dengan adanya ambalan, banyak pajangan yang dapat diletakkan pada dinding, seperti bingkai foto, vas bunga, koleksi buku, dan pernak pernik hiasan dinding lainnya. Ada berbagai bentuk ambalan yang dapat digunakan untuk mempercantik dinding, ada yang berbentuk garis melintang, balok, hingga bentuk segi enam.

Lemari Gantung
Seperti halnya ambalan, lemari gantung dapat memajang barang – barang koleksi, namun dengan daya tampung yang lebih banyak. Karena ukurannya yang cukup besar, pastikan anda telah menyiapkan dinding kosong untuk memasang lemari gantung sebagai hiasan dinding.
Wallpaper
Wallpaper berguna untuk mewarnai dinding ruangan dengan motif – motif yang unik. Dengan memasang wallpaper sebagai hiasan dinding, didapatkan tampilan ruangan yang baru tanpa harus mengganti warna cat dinding. Wallpaper dapat dipasang di berbagai dinding ruangan, seperti ruang keluarga, ruang tamu, dan kamar tidur dengan tema dan suasana tertentu.

Bingkai Foto
Bingkai foto yang dipasang pada dinding ruangan dapat menjadi pernak pernik hiasan dinding yang memberikan suasana hangat. Agar tampil lebih menarik, susunlah bingkai foto dengan komposisi yang unik.
Tipografi
Selain bingkai foto, Tipografi berupa kata-kata motivasi dapat menjadi hiasan dinding rumah yang estetis. Kata – kata ini dapat berupa pigura, cetakan stiker, ataupun kayu. Pernak pernik hiasan dinding ini banyak dijual, atau dapat juga membuat custom di toko yang menyediakan jasa kerajinan tangan, percetakan, atau mebel.
Lukisan
Lukisan adalah salah satu cara untuk menambahkan kesan elegan pada interior rumah. Lukisan cocok untuk diletakkan di berbagai sudut ruangan dalam rumah, seperti ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, kamar tidur, bahkan kamar mandi. Pilihlah jenis lukisan yang disukai sebagai hiasan dinding untuk mempercantik berbagai area sesuai dengan tema ruangan.
Stiker
Seperti wallpaper, stiker dapat menghiasi dinding rumah dengan motif yang cantik, seperti motif batu bata, heksagon, flora, fauna, dan masih banyak lagi. Pemasangan stiker sebagai hiasan dinding cukup mudah dan praktis sehingga dapat dilakukan sendiri.
Jam Dinding
Jam dinding selalu ada di ruang rumah tradisional maupun modern. Jika selama ini jam dinding hanya dilihat dari sisi fungsi saja, coba menggunakan jam dinding sebagai bagian dari pernak pernik hiasan dinding rumah. Ada berbagai jam dinding dengan bentuk yang unik dan cantik yang dijual di pasaran, yang pastinya akan semakin mempercantik ruangan.
Tekstil
Tekstil dengan motif tradisional Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, Bali, Lombok, Papua hingga Oriental yang dipajang di dinding dapat membuat rumah menjadi semakin hangat, artistik, dan cantik
Demikian pernak – pernik dinding yang dapat membuat ruangan semakin cantik. Temukan artikel – artikel menarik lainnya hanya di https://ciptanatura.co.id/blog/